Permasalahan rumah tangga juga kerap sekali ada diantara pasangan Vega Darmawanti dan Suaminya, Dema Sany Sanjaya. Vega Darmawanti tidak memungkiri dirinya dan suami pernah menghadapi permasalahan yang cukup rumit dalamn hal berumah tangga. Pernikahan bukanlah jalan hidup yang sangat mudah dilalui. Pernikahan ini harus memiliki pasangan yang saling mengerti dan sejalan dengan apa pasangan pendamping.
Setiap pasangan suami dan istri menghadapi rintangan bersama-sama dalam berumah tangga. Bahkan permasalahan tersbut tidak jarang membuat rumah tangga menjadi berantakan dan berujung perceraian.
Simak Atasi Keributan Dalam Rumah Tangga Ala Vega Darmawanti
Namun Vegda dan sang suami, keduanya memiliki cara tersendiri untuk mengatasi masalah-masalah rumah tangga yang datang dalam pernikahan mereka berdua.
“Pernikahan ini adalah sebagai ibadah yang paling panjang seumur hidup. Sudah pasti godaannya, ujiannya, pasti seumur hidup juga. Selama kita menjalani pernikahan itu pasti ada saja ujiannya,” Tutur Vega Darwanti.
“Tapi ya menurut aku pribadi juga, itu ga jadi masalah bagi aku sama suami aku selama kita punya solusi, jalan keluar untuk masalah yang datang,” sambungnya dirinya.
Vega mengungkapkan bahwa dirinya dan sang suami akan selalu berupaya agar tidak membersar-besarkan masalah yang datang dalam rumah tangga.
Maka dari itu karena, keduanya akan membahas semua masalah yang mereka tengah rasakan guna menemukan solusinya dan pendapat dari mereka
“Dema suami aku selalu bilang sama aku sendiri, kalau masalah gede ya dikecilin. Yang kecil bahkan kita hilangi, tapi kita juga tipe yang kalau punya masalah dikomunikasikan supaya ga miss komunikasi dan ga salah paham.” ungkap Vega juga.
“Ada saatnya misalnya ya, aku ada ga nyaman sama suatu hal, atau suamiku juga ada ga nyaman, yauda kita bahas, gitu,” Tuturnya kembali.
Vega Darwanti membagikan sejumlah tips menjaga keharmonisan dalam berrumah tangga.
Artis, Presenter dan juga Komedian berusia 37 tahun itu. Mengaku selalu memberikan ruang sendiri untuk suaminya. Dan sebaliknya begit juga dengan sang suami memperlakukan sang Istri. Istri dan suami bisa saling menghargai satu sama lain.
“Ya semua itu balik ke orangnya juga, semua orang juga butuh ruang khusus untuk dirinya. Jadi yasudah, jalani aja, kalau momennya lagi bete, dan ga mood saling introspeksi aja satu sama lain. Aku juga kasih ruang ke suami, dia punya hobi apa pun itu aku persilakan. Suami juga kayak gitu ke aku, itu sih hal yang manusiawi,” pungkasnya.
Baca Juga: Bangun Industri Digital Di Depan Ratusan Mahasiswa